Parto Jadi Dalang Lagi untuk Denny dan Wendy Cagur

Komedian Denny Cagur dan Parto seusai konferensi pers di Jakarta pada Selasa malam, 31 Mei 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nuvola Gloria

VIVA.co.id - Sejumlah komedian mulai menyiapkan berbagai cara untuk tetap eksis menghibur penggemarnya. Mereka menggunakan momentum Ramadan untuk menghibur masyarakat yang menjalankan ibadah puasa.

Denny Cagur Terpilih Jadi Anggota DPR! Ini Janjinya untuk Rakyat

Kawanan komedian Parto, Wendy Cagur, Denny, Uus, dan Azis Gagap telah menyiapkan program tayangan hiburan khusus untuk menemani muslim yang sedang bersantap sahur selama Ramadan. Program itu ialah Opera Van Java yang ditayangkan sebuah stasiun televisi swasta. Parto menjadi dalang di antara mereka demi mengembalikan rasa rindu penggemarnya pada Opera Van Java.

"Ini sesuatu yang baru buat saya dengan karakter yang berbeda-beda. Hancurnya sama dengan wayang-wayang yang dulu. Mainnya lepas saja. Begitu ngaco (tak sesuai skenario cerita), saya turun (mengingatkan para pemain)," kata Parto saat konferensi pers Berkah OVJ Sahur Lagi di Jakarta pada Selasa malam, 31 Mei 2016.

Terjun Jadi Caleg, Denny Cagur Gelontorkan Uang Miliaran Rupiah?

Parto memang sejak tahun 2002 telah berkecimpung menghibur orang saat berpuasa, terutama waktu santap sahur. Pria bernama lengkap Eddy Soepono itu mengaku menikmati kariernya sebagai komedian.

Denny Cagur mengaku girang bisa bermain bersama Parto dalam Opera Van Java. Dia bahkan sudah dikontrak untuk tiga program hiburan selama Ramadan 2016.

Masih Nunggu Perhitungan Suara KPU, Denny Cagur Ngaku Datangi 194 Desa Saat Kampanye

"Alhamdulillah, bisa membagi waktu dengan manajemen yang keren banget. Jadi tahu waktu untuk kerja dan untuk keluarga," ujar Denny.

"Alhamdulillah, sebagian rezeki berarti ada di saat sahur," ujar Wendy.

Komeng

Komeng Raih Suara Terbanyak, Ini 10 Artis Indonesia Terpilih Jadi Anggota DPR di Pemilu 2024

Ada sejumlah artis Indonesia yang akan menjalani debutnya sebagai anggota DPR setelah terpilih dalam pemilu 2024 dan Komeng meraih suara terbanyak.

img_title
VIVA.co.id
22 Maret 2024